Misteri Kaki di Loyang Chiffon
Penulis : Admin
Dipublikasi : 06 Feb 2019
Membuat Chiffon Cake sangat tricky dengan level kesulitan lumayan tinggi. Kegagalan yang sering terjadi adalah cake amblas ketika sudah keluar dari oven. Padahal adonan sudah mengembang sempurna saat masih di panggang. Kok bisa?
Sebenarnya, ada beberapa faktor yang menentukan agar tekstur kue jadul ini tetap kokoh. Diantaranya adalah loyang chiffon tidak boleh dioles margarin atau lainnya. Hal ini dilakukan agar adonan bisa menempel di loyang. Jadi, pada saat loyang dibalik, kue akan mengikuti gaya gravitasi sehingga bagian pinggir tetap melekat dan bagian tengah turun, sehingga kue tidak amblas.
Faktor lainnya adalah kue yang sudah matang harus segera didinginkan dengan cara dibalik sebelum dikeluarkan dari loyang. Mengapa? Karena Chiffon Cake yang baru keluar dari oven perlu mendapatkan sirkulasi udara yang baik agar uap panasnya segera hilang. Uap panas ini dapat membuat kue mengkerut, susut, dan anjlok.
Bagaimana cara membaliknya?
Mudah kok, kita nggak perlu repot-repot menggunakan botol lagi untuk menyanggah loyang (aduh, inget zaman nenek dulu ya). Loyang chiffon yang Titan jual sudah dilengkapi “kaki” untuk menjaga supaya permukaan kue tidak menyentuh meja secara langsung. Jadi, uap bisa keluar dari permukaan atas dan bawah kue. Setelah dingin, baru deh keluarkan kue dari loyangnya dengan perlahan.
Jika tahap ini dilakukan dengan benar, pasti penampilan Chiffon Cake tetap cantik, tanpa anjlok dan berpinggang. Nah, sudah terjawab kan, apa misteri kaki di loyang chiffon? Pastikan jangan salah pilih loyang ya, Baking Lovers.
Bagikan
Artikel lainnya
Dipublikasi : 06 Feb 2019
Pernah nggak sih, Baking Lovers kepikiran, sebenarnya apa guna kaki yang ada di loyang chiffon? Tidak mungkin cuma untuk hiasan, bukan?
Dipublikasi : 24 Jul 2019
Mengoles loyang adalah hal yang penting saat membuat kue. Jika sampai lupa, siap-siap bete karena cetakan akan lengket dan kue sulit diangkat ya :)
Dipublikasi : 28 Mar 2022
Bagaimana ciri-ciri palm sugar, brown sugar, dan caster sugar berkualitas baik?
Yuk baca artikel ini.