Review Oxone Oven Master 42 Ltr

Penulis : Admin


Dipublikasi : 26 Feb 2019



Jujur, untuk oven listrik ukuran sedang dengan kapasitas hingga 42L (dimensi luar 51x35.5x36cm) harga OXONE OVEN MASTER 42 LTR OX-8842 yang Titan jual sangat masuk akal dan masuk di kantong. Bandingkan saja, merk tetangga dengan ukuran yang hampir sama bisa berada di kisaran harga mulai dari 2 juta Rupiah. Volume sebesar itu bisa memuat loyang berukuran 30x35cm. Pas banget untuk Baking Lovers yang hobi membuat kue dengan jumlah yang tidak terlalu banyak. Kalau untuk hidangan keluarga saja, rasanya sudah cukup memadai ya :)


Oven ini sudah dilengkapi satu rak stainless dan bonus satu buah loyang persegi panjang. Kalau dibaca di buku manual, loyang itu berfungsi untuk wadah penampung tetes air yang akan keluar saat proses memanggang daging. Tapi sebenarnya bisa juga diberdayakan untuk wadah memanggang cookies lho. Multifungsi, bukan?


Lalu, apa lagi keunggulan OXONE OVEN MASTER 42 LTR OX-8842?


  1. Fitur simpel anti ribet. Pengaturan tombol cukup dengan diputar.

  2. Ada tiga fungsi tombol utama, yaitu: temperature control (hingga 230’C), function control (defrost untuk mencairkan berbagai makanan, broil/ rotisserie untuk memanggang hingga 5 kg unggas/ ayam, roast/ convection untuk memanggang roti, muffin, waffle, pizza, dll, serta tombol roast untuk memanggang cake, pai, daging sapi, dan masakan lainnya).

  3. Ada fungsi stay on yang akan aktif ketika tombol timer diputar ke bagian kiri. Jika fungsi ini diaktifkan, panas oven akan tetap stabil walau tidak sedang digunakan untuk memanggang.

  4. Terdapat blower yang akan beroperasi ketika fungsi defrost dan convection diaktifkan. Jadi Baking Lovers nggak perlu khawatir ya, sirkulasi panas di dalam oven pasti merata. Tidak perlu repot memutar-mutar loyang lagi dong, hore!

  5. Warna dasarnya putih elegan dengan variasi bagian depan berwarna hitam (termasuk  tombol pengaturan yang ada di bagian kanan).

  6. Gagang penutup kaca oven yang ergonomis, dijamin anti slip.

  7. Penutup kaca oven terbuat dari temper glass, mudah dibersihkan. Titan sudah coba, cukup menggunakan lap basah yang diberi sedikit sabun, kaca langsung bersih dari sisa-sisa noda yang timbul saat proses memanggang.

  8. Bonusnya banyak, hehehe. Selain rak dan loyang peniris, ada tusukan rotisserie dan jepitannya (untuk memanggang ayam), serta besi gagang tray, yang bisa digunakan untuk menarik loyang keluar dari oven.


Bagaimana Baking Lovers, sudah lebih mantap dalam menentukan pilihan belum? Oya, oven ini berdaya listrik 1500 Watt, dan bergaransi 2 tahun. Jadi tunggu apa lagi, segera cek stok di cabang Titan terdekat ya!

 


Bagikan




Artikel lainnya

Dipublikasi : 28 Mar 2022

Bagaimana ciri-ciri palm sugar, brown sugar, dan caster sugar berkualitas baik?

Yuk baca artikel ini.

Dipublikasi : 06 Feb 2019

Pernah nggak sih, Baking Lovers kepikiran, sebenarnya apa guna kaki yang ada di loyang chiffon? Tidak mungkin cuma untuk hiasan, bukan?

Dipublikasi : 06 Aug 2019

Gelatin banyak dimanfaatkan pada industri makanan, farmasi, dan kecantikan. Lalu, bagaimana penggunaannya dalam pembuatan kue?